39 Anak-Anak Mendatangi Kantor Desa Sekar Biru Untuk Sunatan Massal

  • Bagikan

Bangka Barat, Tajukbabel.com,-

Pemerintah Desa Sekar Biru gelar program sunatan massal tentunya siapa saja boleh mendatangi kantor Desa Sekar Biru jika ingin bersunat, Senin (10/7/23).

Hal itu dikatakan Kepala Desa Sekar Biru Munarfarzah, ini adalah program dari Desa Sekar Biru yang nantinya akan dilaksanakan setiap tahun.

“Akan kita laksanakan tiap tahunannya siapa saja boleh jika ingin bersunat tidak berfokus pada desa kami sendiri,
dan ada 39 peserta yang disunat,” kata Munarfarzah.

Menurut dia ini atas kerjasama pemerintah desanya yang senantiasa mendukung program sunat massal ini sehingga terlaksana.

“Tentunya ini juga atas support dari donatur kita seperti Honda dan tokoh pemuda yaitu Gustami atau pria satu akrab disapa Agus Petar,” ujar Munarfarzah.

Serupa juga diungkapkan Camat Parittiga Adhian Zulhajjany, dalam hal ini pihaknya terus mendorong setiap pertumbuhan kegiatan desa yang sangat bermanfaat bagi masyarakat banyak.

“Disini saya apresiasikan kinerja Pemerintah Desa Sekar Biru, dan saya harap bisa bersinergi lagi dalam menjalankan setiap program-program yang ada,” ucap Adhian Zulhajjany.

Selanjutnya dikatakan Gustami pria yang akrab disapa Agus Petar mengatakan dirinya sebagai tokoh pemuda tentunya memberikan semangat.

“Semangat kita berikan kepada anak-anak yang sedang menjalani Khitanan Sunatan Massal,” imbuh Agus Petar.

Selain itu dirinya juga mendoakan kepada anak-anak yang sedang berkhitanan pada hari ini.

“Semoga anak-anak yang Khitanan hari ini menjadi anak soleh yang berbakti kepada orang tua dan berguna bagi agama dan negara,” sebut Agus Petar.

Untuk itu seorang ayah yang menemani anaknya sunatan mengatakan atas partisipasi Pemerintah Desa Sekar Biru dengan adanya kegiatan sunatan massal.

“Justru adanya sunat massal ini bisa sangat membantu kami bang, saya sekeluarga berterimakasih banyak kepada Kepala Desa, Camat Parittiga, Agus Petar, dan Honda,” tutur Mus (37) warga Desa Sekar Biru sembari bersyukur.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *