Bangka Barat, Tajukbabel.com,-
Dalam memanfaatkan amal ibadah di bulan Ramadhan, bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim beragama Islam dalam mendekatkan diri pada Allah SWT.
Seperti yang dilakukan Pemerintah Desa Sekar Biru bersama Siswa Siswi SMKN 1 Parittiga bagikan sembako pada masyarakat yang membutuhkan, pada Jum’at (14/4).
“Bersama-sama adik-adik kita dari SMKN 1 Parittiga kita bagikan sembako pada masyarakat kita,” kata Munarfarzah.
Ini bukan kali pertama dirinya membagikan bantuan sembako kepada warganya, ini atas kepedulian terhadap lingkungan desanya.
“Pembagian sembako ini bukan seolah-olah untuk melakukan pencitraan, melainkan menyadarkan diri sendiri agar selalu memperhatikan warga kita membutuhkan,” ucap Munarfarzah.
Masih dikatakan Munarfarzah, ia juga mengajak semua masyarakatnya yang ekonominya stabil, agar selalu untuk melihat lingkungan sekitarnya.
“Ayo bersama-sama kita seduhkan pikiran kita dalam hal-hal positif, ingat berbagi tak harus menunggu kaya,” tutup pria yang akrab disapa Bonar ini.