Semangat Membangun ZI Menuju WBK, LPKA Pangkalpinang Studi Tiru ke LPKA Yogya

  • Bagikan

PangkalPinang, TajukBabel.com,-

Semangat membangun Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Pangkalpinang melakukan kunjungan studi tiru ke LPKA Kelas II Yogyakarta, Sabtu (10/09/2022).

Kedatangan tim WBK LPKA Pangkalpinang disambut hangat oleh Kepala LPKA Yogyakarta, Teguh Suroso dan jajaran. Tampak pelayan terpadu satu pintu langsung disuguhkan dengan pelayanan prima yang PASTI.

Teguh menuturkan beberapa kunci sukses LPKA Yogyakarta dalam meraih prestasi WBK, mulai dari pemenuhan data, komitmen dan semangat pegawai hingga inovasi pelayanan yang diberikan kepada publik, baik terhadap anak didik pemasyarakatan, keluarga maupun stake holder.

Tak hanya itu, peranan humas juga sangat penting dalam mempublikasikan semua kegiatan yang ada di instansi, oleh sebab itu humas harus diperhatikan baik SDM maupun sarpras pendukung, tambah Teguh.

“Sarpras memang diperlukan, namun bukan hal yang utama. Yang terpenting adalah bagaimana memaksimalkan sarparas yang sudah ada mulai dari penataan hingga pemanfaatannya”, tutur Teguh.

Dalam kesempatan ini, Teguh juga memaparkan 6 area perubahan pembangunan ZI yang sudah berjalan di LPKA Yogyakarta termasuk beberapa inovasi yang sudah berjalan terkait semua palayanan yang diberikan kepada publik.

Kepala LPKA Kelas II Pangkalpinang, Nanang Rukmana berterimakasih atas sambutan yang telah diberikan oleh Kepala LPKA Yogyakarta beserta jajaran.

 “Banyak hal baru yang bisa kita amati, tiru, modifikasi dan terapkan dari hasil kunjugan studi tiru ke LPKA Yogyakarta. Mulai dari tatanan ruang pelayanan terpadu satu pintu hingga inovasi-inovasi pelayanan khusus pelayanan publik”, pungkas Nanang.

Luar biasa sekali apa yang disampaikan oleh Kepala LPKA Yogyakarta, semuanya sangat bermanfaat sekali bagi LPKA Pangkalpinang untuk mewujudkan WBK, tambahnya.

Nanang juga mengungkapkan bahwa deangan kegiatan studi tiru ini diharapkan ada hal-hal positif yang dapat diterapkan di LPKA Pangkalinang dalam rangka memberikan pelayanan publik yang rpima kepada masyarakat pengguna layanan.

Senada dengan hal tersebut, Fajrin Hidayattussyalikin selaku ketua tim pambangunan ZI LPKA Pangkalpinang menuturkan saat pertama masuk ke LPKA Yogyakarta, kami sudah sangat berkesan dengan tata ruang perkantoran dan lingkungan yang bersih.

“Saat memantau kesetiap ruangan didalam LPKA Yogyakarta, banyak hal yang bisa ditiru dan diterapkan di LPKA Pangkalpinang,” ungkap Fajrin.

Semoga dengan adanya kegiatan studi tiru ini akan memberikan manfaat positif untuk perkembangan kualitas pelayanan publik di LPKA Pangkalpinang sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat dapat terpenuhi secara maksimal.

Sebelum mengakhiri kegiatan studi tiru, Nanang menyerahkan plakat sebagai cinderamata untuk LPKA Kelas II Yogyakarta. (Tim)

Editor : Samsul Hidayat

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *