40 Warga Desa Sekar Biru Menerima Bantuan Langsung Tunai, Ini Kata Kadesnya

  • Bagikan

Bangka Barat, TajukBabel.com,-

Pemerintah Desa Sekar Biru Menyapa masyarakatnya dalam pembagian BLT (Bantuan Langsung Tunai) pada warga yang membutuhkan.

Hal itu diungkapkan Kepala Desa Sekar Biru Munarfarzah didampingi Ibu Kepala Desa Sekar Biru, serta sejumlah perangkat desa. Pembagian ini dari 25% dengan total dana desa sesuai dengan permen nomor 201 tahun 2022.

“Kali ini kita membagikan bantuan BLT ini tepat sasaran kepada masyarakat kita yang membutuhkan tentang pengelola dana desa,” kata Munarfarzah, Selasa (21/03/23) kepada Redaksi via WhatsApp.

Menurut Munarfarzah, ada 40 warganya yang menerima bantuan BLT tersebut, dalam arti tepat sasaran.

“Kita sudah mengevaluasi data ini, pada RT dan RW agar jangan sampai salah pilih orang, tentunya kita harus tepat sasaran,” sambung Bonar.

Dikatakan salah satu warga Jaina (65) penerima bantuan BLT dari Desa Sekar Biru, tak banyak yang bisa diucapkan nya selain berterimakasih.

“Terimakasih saya ucapkan pada bapak kades Bonar, telah memperhatikan kami dan telah peduli ini merupakan hal yang luar biasa,” ucap Jaina sembari tersenyum manis pada sesi pembagian BLT dikediamannya, Selasa (21/03/23).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *